Sepertinya saat ini keadaan Uber benar-benar genting setelah presidennya Jeff Jones mengundurkan diri. Diketahui Uber sedang terlibat skandal seperti adanya perlakuan seksisme terhadap pegawai serta beberapa tuduhan tentang terjadinya pelecehan seksual dalam perusahaan. Belum lagi Uber juga sedang menerima gugatan dari Waymo yaitu unit mobil otomatis milik Alphabet. Tentunya hal tersebut mengancam kestabilan perusahaan dalam rencananya mengadakan unit mobil otomatis.

Menurut pernyataan dari Uber seperti yang tercantum di Recode, CEO Uber mengatakan bahwa Jeff Jones berniat mengundurkan diri setelah adanya pembicaraan untuk mencari seorang COO agar dapat membantu Jeff dalam mengatasi semua permasalahan yang terjadi di perusahaan. Namun akhirnya hal tersebut memicu keputusan berat Jeff untuk mengundurkan diri dari Uber meskipun sebenarnya Ia baru saja bekerja di Uber selama 6 bulan saja.

Pihak Jeff sendiri menyatakan bahwa hal tersebut bukanlah alasan mengapa Ia mengundurkan diri. Alasan sebenarnya adalah bahwa tidak adanya kecocokan mengenai pandangan serta cara kepemimpinannya dengan perusahaan Uber sehingga Ia terpaksa mengundurkan diri. Selain itu sumber lain juga mengatakan bahwa keadaan Uber saat ini jauh lebih buruk dari apa yang diharapkan oleh Jeff terutama setelah Travis Kalanick sebagai CEO Uber berniat mencari COO untuk membantu Jeff menyelamatkan keadaan perusahaan yang sedang terpuruk saat ini. Mari kita lihat bagaimana Travis mengatasi masalah yang terjadi di perusahaannya tersebut.

Sumber: Techcrunch

See also  Mantab, CEO UberĀ Akan Berikan Kompensasi Kepada Driver Yang Terkena Dampak Kebijakan Imigrasi Ala Trump