Apa yang Anda pikirkan saat melihat iPhone 6 Plus hendak dimasukkan kedalam mesin blender? Sebagian dari Anda mungkin akan mengerutkan dahi sembari mengeleng-gelengkan kepala, tak percaya dengan apa yang dipertontonkan oleh Tom Dickson dalam membuktikan kehebatan produk mixernya. Dickson sukses menjadi pusat perhatian dunia dengan masukkan karya hebat Steve Jobs tersebut hingga membuat bingkai logamnya hancur dan berakhir menjadi serbuk yang mengaluarkan asap, huh sungguh sangat disayangkan. Selain iPhone 6 Plus, Dickson juga terlihat memasukkan Samsung Galaxy Note 3 kedalam mesin blender yang satunya.

Bukan hanya ingin menunjukkan betapa besarnya kekuatan Blendtec dalam membaur ponsel produsen Mixer Blendtec tersebut juga ingin memamerkan kekuatan produk mixer tersebut dalam membaur berbagai item tak biasa lainnya. Laki-laki yang selalu menggunakan jas berwarna putih setiap melakukan percobaannya ini juga sempat memasukkan minuman bersoda bersama kemasannya diawal video dan sekotak korek api kedalam Blendtec, bola golf, zirkonia kubik sampai kelereng pada episode-episode sebelumnya. Secara umum benda-benda ini tentu tidak aman untuk diblender namun hebatnya semua benda-benda tersebut berakhir menjadi serbuk. Bahkan terdapat episode paling ekstrim dimana item yang dihancurkan menyebabkan kebakaran, namun ternyata peristiwa tersebut tidak menghentikan blender untuk tetap beroperasi.

Dalam sebuah video yang diberi judul ‘Will it Blend?’ Tom Dickson yang tidak lain merupakan pendiri Blendtec telah menciptakan metode marketing yang baru dan juga cukup unik. Kampaye produk ini bahkan menjadi viral dikalangan masyarakat yang merasa penasaran akan kehebatan alat mixer yang dapat menghancurkan benda-benda tidak biasa tersebut, terbukti hingga saat ini video berdurasi 2.48 ini sudah ditonton oleh lebih dari 5 juta views di YouTube.